DPRD Provinsi Gorontalo menggelar Rapat Paripurna ke -15, dalam rangka pidato sambutan Gubernur Gorontalo masa jabatan Tahun 2025-2030, bertempat di Ruang Paripurna DPRD, Senin (10/03/2025).
Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Thomas Mopili menyampaikan Terima kasih kepada Presiden RI Prabowo Subianto, yang telah melantik dan meresmikan Gusnar Ismail dan Idah Syahidah sebagai Gubernur Gorontalo dan Wakil Gubernur Gorontalo masa jabatan 2025-2030.
“Selamat dan Sukses kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo masa jabatan tahun 2025-2030 yang telah terpilih pada Pilkada serentak,” ucap Thomas.
Thomas menerangkan, bahwa DPRD Provinsi Gorontalo akan mengawal janji Gubernur dan Wakil Gubernur saat masa kampanye. Selama program yang dilaksanakan memiliki dampak positif buat rakyat DPRD pasti dukung penuh.
“Bukan berarti kami mendukung pasangan ini dan kami hanya diam, kami akan berada di garda terdepan jika programnya berjalan untuk rakyat, tetapi jika tidak kami juga yang akan menjadi garda terdepan untuk mengkritisi,” terangnya.
“Alhamdulillah, hari ini kita sudah ada pemimpin baru dan harapan baru untuk Provinsi Gorontalo,” pungkasnya.